-->

HINGGA HARI RABU TANGGAL 18 OKTOBER SATGAS TMMD BANGUN RTLH MENCAPAI 72 PERSEN



Pasuruan | TRIBUNUS.CO.ID  - Perkembangan kegiatan TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke- 100 tahun 2017 di Desa Panditan Kec. Lumbang Kab. Pasuruan dibidang proyek fisik kini sudah mencapai rata-rata  72 % terselesaikan, berkat kerjasama personel TNI bersama warga masyarakat di Desa Panditan Kec. Lumbang Kab. Pasuruan.

Salah satunya, yang dikunjungi oleh Dandim 0819 Pasuruan  Letkol Inf Mulliadi, S.H. milik warga bernama Turki Dsn. Sidorukun RT 10 RW 03 Ds. Panditan Kec. Lumbang dengan ukuran 5 X 8 M, Bpk. Sarim Dusun Krajan II RT.08 / RW.02 Ds. Panditan Kec. Lumbang Ukuran 7 M X 6 M, Bpk. Subandi Dusun Krajan I RT.05 / RW.01 Ds. Panditan Kec. Lumbang Ukuran 8 M X 5 M, Bpk. Saturan Dusun Sidorukun RT.11 / RW.03 Ds. Panditan Kec. Lumbang Ukuran 7 M X 6 M, Bpk. Kariasih Dusun Sidorukun RT.14 / RW.03  Ds. Panditan Kec. Lumbang Ukuran 5 M X 8 M, Bpk. Suliyanto Dusun Krajan II RT.08 / RW.02 Ds. Panditan Kec. Lumbang Ukuran 8 M X 5 M, Bpk. Sauni Dusun Krajan II RT.08 / RW.02 Ds. Panditan Kec. Lumbang Ukuran 8 M X 5 M dan Bpk. Artiami Dusun Sidorukun RT.14 / RW.02, Ds. Panditan Kec. Lumbang Ukuran 7 M X 6 M.

Dalam kunjungannya dilokasi TMMD di Desa Panditan Kec. Lumbang Kab. Pasuruan Dandim 0819 Pasuruan didampingi oleh Pasilog Kodim 0819, Pasi Intel Kodim 0819 dan Danramil 0819/09 Lumbang mengharapkan, personel yang  melaksanakan TMMD untuk selalu menjaga nama baik Satuan dan nama baik TNI.

"Diantaranya berdisiplin tepat waktu dalam bekerja dan tidak menyakiti hati masyarakat dimanapun berada." tegas Dandim

"Pada pelaksanaannya, TMMD ke-100 tahun 2017 yang melibatkan seluruh pihak terkait, dengan tujuan untuk meningkatkan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di Pedesaan .
Lebih baru Lebih lama