-->

Jelang Pilkada Serentak 2018, Wakapolres Pasuruan Hadiri 'Peragaan Sispamkota'

           
Dalam rangka Persiapan Pilkada Serentak 2018, Kapolres Pasuruan yang diwakili Wakapolres Pasuruan beserta Kabagops Polres Pasuruan Hadiri kegiatan “Peragaan Sispamkota Dalam Rangka Antisipasi Gangguan Kamtibmas Di Wilayah Polda Jatim”, Kamis (23/11/2017).
           
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Lapangan Ken Park Pantai Ria Kenjeran, Jl. Pantai Ria Kenjeran Surabaya, dimulai pada Pukul 08.00 WIB, dan kegiatan tersebut dihadiri Kapolda Jatim, Seluruh Pejabat Polda Jatim, Kapolres Jajaran beserta Kabag Ops Jajaran.
           
Dalam kegiatan tersebut dilaksanakan Peragaan Sispamkota antisipasi kejadian yang terjadi Di Pilkada 2018, yang diperagakan yaitu Penggeseran Logistik, Giat Kampanye, Adegan Coblosan, Penetapan Hasil Suara, Penyelamatan Sandera Tim Sukses, Sispamkota, dan yang terakhir Kegiatan Public Adress Binmas menyampaikan kepadad masyarakat bahwa situasi sudah aman.
           
Tak hanya itu dalam Peragaan ini juga melibatkan instansi terkait dan melaksanakan berbagai atraksi dan keahlian seperti Menjinakkan Bom, Menyelamatkan Sandera, Pengendali Masa, Pengurai Masa, Dll. Dan di akhir kegiatan Kapolda Jatim IRJEN POL Drs. Machfud Arifin, SH., memberikan Evaluasi dalam kegiatan tersebut.

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama