-->

Bersama Warga Dan Karang Taruna Gedangsewu , Cak Rose Kibarkan Bendera Merah Putih Raksasa





KEDIRI, TRIBUNUS.CO.ID - Dalam rangka HUT Republik Indonesia ke 73 ,Desa Gedangsewu Barat Kecamatan Pare Kabupaten Kediri penuh dengan hiasan bendera merah putih dan umbul umbul yang dapat dilihat di sepanjang jalan dan jalan gang. Tak hanya itu bendera merah putih raksasa juga dikibarkan di sana sebagai wujud rasa syukur atas perjuangan para pahlawan yang telah memerdekakan Indonesia dari tangan penjajah.


Pengibaran bendera merah putih raksasa tersebut dilakukan bersama warga ,karang taruna Gedangsewu Barat dan Cak Rose mantan Babinsa dengan prosesi upacara yang diikuti sebanyak 50 warga. Rabu (15/8/2018)

Dalam hal ini, bendera merah putih raksasa tersebut inisiatif dari Cak Rose (mantan babinsa Gedangsewu) tersebut dengan membuat bendera merah putih lebih besar dari bendera yang dipasang pada umumnya, ukuran bendera tersebut menurut Cak Rose berukuran 4,5 meter x 6 meter yang dikibarkan di salah satu Lapangan Bola Volli Desa Gedangsewu Barat dengan tiang dari banbu setinggi kurang lebih 20 meter lebih.


Kekompakan warga bersama Cak Rose  ,patut diapresiasi ,karna kerap kegiatan masyarakat desa Gedangsewu selalu bersama sama dengan Cak Rose untuk mewujudkan masyarakat yang rukun, guyup dan memiliki rasa gotong royong ,agar budaya seperti ini bisa terus dikembangkan.

Cak Rose mengatakan, ini adalah salah satu kekompakan yang ada di Desa Gedangsewu, sebagai tokoh masyarakat  kami selalu bersama sama dalam menghadapi situasi apapun, baik siang atau malam. Kami mengajak warga dan mengajarkan akan pentingnya suatu kerukunan dan kepedulian antar sesama karna negara ini adalah negara yang berdaulat ber Bhineka Tunggal Ika, tahun lalu di HUT RI ke 72  kami bersama warga juga kibarkan bendera merah putih dipuncak tower Desa Gedangsewu ,sementara HUT RI ke 73 tahun ini kami bersama warga kibarkan bendera merah putih  di Lapangan Bola Volli yang berada dekat dengan SMPN 3 Pare dan ini kami lakukan karna kami bangga atas perjuangan para pahlawan yang telah berjuang untuk negeri ini"tutur Cak Rose

Dalam pengibaran bendera merah putih ini, tiangnya menggunakan sebuah bambu dengan tinggi 20 meter lebih ,setelah tiang tertancap kuat, baru kami kibarkan sang merah putih dengan prosesi upacara yang diikuti puluhan warga, alhamdulillah selama ini kami bersama warga selalu kompak dalam kondisi dan situasi apapun, sehingga di Desa Gedangsewu bisa diatasi secara bersama sama dan dibangun bersama sama "pungkasnya. (har)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama