-->

Konferwil IPNU Jawa Timur ,Ketua IPNU Kabupaten Kediri "Tetap Jaga Persatuan "



KEDIRI, TRIBUNUS.CO.ID - Pimpinan Wilayah (PW) IPNU Jawa Timur akan menyelenggarakan Konferensi Wilayah (Konferwil) pada 3 - 5 Agustus 2018 di IAI Ibrahimy Banyuwangi.Rabu (1/8/2018)

Agenda 3 tahun sekali itu adalah sebagai ajang silaturahim kader dan ajang untuk duduk bersama merumuskan terobosan dan kebijakan IPNU Jawa Timur agar ke depan bisa lebih baik lagi.

Tidak dipungkiri, bahwa puncak Konferwil ini adalah pemilihan ketua PW IPNU yang baru, dalam tahap ini sering kali terjadi beda pilihan dan menimbulkan beda pendapat oleh karena itu  jangan sampai menjadikan sebagai pemicu terpecahnya persatuan di tubuh organisasi.

Ketua PC IPNU Kabupaten Kediri, Afin Tri Saputra berharap agar persatuan tetap dijaga.

"Meskipun nanti IPNU se-Jatim berbeda pilihan calon yang diusung, saya berharap agar pasca konferensi semua menerima hasilnya dan tetap kompak untuk menjaga persatuan."

Memang persatuan adalah simpul utama organisasi, jangan sampai simpul itu terlepas yang justru merugikan organisasi IPNU Jawa Timur.

"Konferwil ini akan mengusung tema penting yaitu konsolidasi dan sinergi pelajar NU untuk merespon revolusi industri 4.0, akan sangat rugi pelajar NU se-Jatim jika organisasi terpecah dan hasil konferensi tersebut nantinya tidak bisa dijalankan. Maka sekali lagi, pasca Konferwil semua kader IPNU se-Jatim mari kita tetap kompak dan bersatu." Imbuh nya.

Sebagaimana diketahui, masing masing korda sudah mengusulkan beberapa kader unggulan yang masuk dalam bursa calon Ketua PW IPNU Jawa Timur.(latif)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama