-->

Hujan Deras Disertai Puting Beliung Terjang Pasar Desa Lebak



PASURUAN, TRIBUNUS.CO.ID - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Pasuruan dan sekitarnya sekira pukul 14:10 Wib diantaranya Desa Lebak Kecamatan Winongan sempat terjadi angin puting beliung. Kejadian angin puting beliung disertai hujan deras tersebut sempat memporak porandakan salah satu pasar di Winongan yaitu Pasar Desa Lebak.

Berdasarkan informasi dari wartawan tribunus.co.id yang didapat dari kesaksian masyarakat setempat "Bahwa kejadian angin puting beliung bermula sekira pukul 14:10 Wib dimana cuaca disekitar lokasi sudah terlihat mendung dan tiba tiba angin kencang disertai hujan deras menyapu wilayah Pasar Desa Lebak.

Atas kejadian tersebut, ada lima stand pasar yang atapnya terbuat dari asbes rusak parah diporak porandankan angin tersebut dan berkeping keping, Untungnya atas peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa .

Masih menurut warga sekitar Pasar Lebak" Bahwa Pembangunan Pasar Lebak saat ini masih dalam proses pelaksanaan pembangunan dan masih belum diresmikan,namun musibah siapa yang mau menginginkan" Harapan kami dari pihak/dinas terkait agar turun kelokasi untuk meninjau lokasi tersebut. (galeh)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama