-->

Pesawat F-16 Fighting Falcon Mengudara Di Langit Aceh



Skadron Udara 16 Lanud Roesmin Nurjadin, Pekanbaru dengan pesawat tempur F-16 Fighting Falcon dibawah leader Danskadron Udara 16 Letkol Pnb Bambang “Brambel” Apryanto mengudara di langit Aceh. Senin (25/2), kemudian landing di Lanud Sultan Iskandar Muda, Aceh Besar.

Kedatangannya bersamaan keempat pesawat lainnya disambut Putra Putri Dirgantara Lanud Sultan Iskandar Muda dan bersalaman dengan Danlanud Sultan Iskandar Muda Kolonel Pnb Hendro Arief H., S.Sos., didampingi seluruh perwira Lanud Sultan Iskandar Muda. Dalam wawancaranya, Danlanud Sultan Iskandar Muda menyampaikan bahwa kedatangan pesawat tempur di wilayah Aceh ini dalam rangka patroli wilayah udara dan perairan nasional yang berbatasan langsung dengan negara lain sebagai langkah antisipatif terhadap segala kemungkinan ancaman, hambatan, gangguan terhadap wilayah Indonesia.

Menurutnya, kegiatan ini rutin dilakukan secara bertingkat, bertahap dan berlanjut dengan melibatkan seluruh jajaran TNI Angkatan Udara. Selain patroli udara, kegiatan ini juga sebagai cara meningkatkan kualitas, kemampuan serta profesional Skadron Udara 16 Lanud Roesmin Nurjadin dan Lanud Sultan Iskandar Muda dalam rangka mendukung operasi penerbangan.

“Saya menghimbau masyarakat Aceh agar tidak kaget mendengar gemuruh suara F-16 di langit, karena mereka datang untuk patroli pengamanan wilayah udara di Aceh dari ancaman yang tidak diinginkan, katanya sambil tersenyum. Selain itu Danskadron Udara 16 Lanud Roesmin Nurjadin menambahkan pesawat tempur F-16 merupakan pesawat canggih milik TNI Angkatan Udara sebagai salah satu ujung tombak pengamanan wilayah udara dengan harapan kehadirannya memberikan rasa aman, nyaman dan tenang bagi masyarakat Aceh secara khusus dan Indonesia secara umum.

Sebelum landing di Lanud Sultan Iskandar Muda, katanya, F-16 sempat berputar-putar mengelilingi kota Banda Aceh untuk memberikan kebanggaan kepada masyarakat Aceh terhadap alutsista TNI Angkatan Udara yang dimiliki Indonesia dengan siap sedia siaga senantiasa mengamankan wilaya Indonesia dari segala macam gangguan.

Kesempatan itu juga dipergunakan Danlanud Sultan Iskandar Muda Kolonel Pnb Hendro Arief H., S.Sos., untuk mengajak masyarakat Aceh melihat lebih dekat alutsista TNI Angkatan Udara. “Kami mengundang masyarakat Aceh untuk datang saat kegiatan Sultan Iskandar Muda Open Base 2019 pada tanggal 2 dan 3 Maret 2019 mendatang, dimana dapat melihat lebih dekat pesawat tempur F-16, Helikopter SA-330 Puma dan pesawat Hercules C-130,” katanya seraya menjelaskan berbagai rangkaian kegiatan atraktif, edukatif dan menghibur masyarakat disuguhkan nantinya.  (dispenau)



0 Komentar

Lebih baru Lebih lama