-->

Polsek Manggis Polres Karangasem Santuni Warga Lansia Dan Kurang Mampu



KARANGASEM -  Jumat tgl 01 Maret 2019, pukul 16.00 wita, bertempat di Ds. Sengkidu, Kec. Manggis, Kab. Karangasem, Kapolsek Manggis Kompol I Nengah Subangsawan, SH.MH telah melaksanakan kegiatan sosial kepada masyarakat lansia / kurang mampu.

Hal tersebut dilaksanakan untuk mendukung terobosan Kreatif Polres Karangasem, "PROGRAM "SI PUTU" ( Sistem Pelayanan Unggulan Terpadu) Polres Karangasem yang telah dilaksanakan oleh Kapolsek Manggis, disamping itu sebagai wujud bhakti kehadapan Tuhan Yang Maha Esa / Ida Sanghyang Widhi Wasa, juga sebagai bentuk pelayananan publik untuk menjalin hubungan yang harmonis dengan sesama / masyarakat.

Hadir dalam kegiatan tersebut :
- Kapolsek Manggis, Kompol I   Nengah Subangsawan, SH. MH.
- Kades Sengkidu,  I Wayan Darpi,  SH
- Bhabin Kamtibmas Ds Sengkidu,  Aiptu I Wayan Sudarsana.
- Babinsa Ds Sengkidu,  Pelda I Km Pande
- Staf Desa Sengkidu
- Tokoh Masyarakat
- Perwakilan STT Budhi Santi Ds Sengkidu

Adapun masyarakat Desa Sengkidu yang diberikan bantuan sembako berupa Beras, Mie Instant dan uang tunai sebesar Rp. 500.000,-
diantaranya sbb :
1. Ni Ketut Lendri, perempuan,  umur 54 th,  almt. Br. Subagan,  Ds. Sengkidu (janda)
2. I Wayan Puji, lakis,  umur 75 th,  almt. Br. Subagan,  Ds. Sengkidu (lansia)
3. Ni Wayan Nanti,  perempuan, umur 64 th, almt. Br. Karangasem, Ds. Sengkidu (menderita epilepsi).

Dalam kesempatan tersebut Kepala Desa Sengkidu menyampaikan terima kasih kepada Bapak Kapolsek Manggis, karena telah peduli sama masyarakatnya, untuk itu kepada masyarakat yang diberi bantuan agar tetap bersyukur karena masih ada yang peduli dan memberikan perhatian serta hal ini dijadikan motivasi utk hidup yg lebih baik.

Kapolsek Manggis I Nengah Subangsawan, SH. MH menyampaikan kegiatan ini rutin dilaksanakan sebagai bentuk peduli sesama terutama untuk mendukung program Polres Karangasem, dimana bantuan ini berasal dari para donatur atau sumbangan dari rekanan, dengan diberikan bantuan ini berharap semakin tabah menjalani kehidupan serta kedepannya bisa mandiri dan tidak tergantung lagi sama orang lain.   (jon)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama