Barabai. Tribunus.co.id - Komandan Kodim 1002/Barabai Letnan Kolonel Inf Nur Rohman Zein.S.E.,M.M bersama unsur Koordinasi Pimpinan Daerah dan Mayasrakat Kab. Hulu Sungai Tengah menghadiri Acara Istighosah dan Tablig Akbar dalam rangka Isra Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW 27 Rajab 1440 H bertempat di Polres HST Jalan Ir. Pangeran H. Muhammad Noor No. 29 Kec. Barabai Kab. Hulu Sungai Tengah.Kamis,(4/4/2019).
Acara yang juga dihadiri oleh Kepala Staf dan Para Perwira serta anggota Kodim 1002/Barabai ini bertemakan "Mari Meneladani Akhlak dan Kepribadian Nabi dalam kehidupan sehari-hari" dalam rangka mewujudkan Pemilu 2019 yang Aman, Damai dan Sejuk di Bumi Murakata diisi dengan tauziah yang disampaikan oleh Ketua MUI HST KH Wajihuddin Shaleh, sedangkan ceramah agama disampaikan oleh Ketua NU Kab. HST KH. Nawawi.
Dalam sambutannya Kapolres HST AKBP Sabana Atmojo. S.I.K. M.H menyampaikan bahwa diadakannya acara malam ini tidak lepas dari agenda besar yaitu Pemilu yang tidak lama lagi, siapa pun yang di pilih itu pilihan masing-masing, kenapa kita pakaikan pita merah putih di kepala itu karena kita supaya ingat dengan para pendahulu kita yang telah berjuang untuk membentuk negeri ini. Untuk mendapatkan barokahnya acara malam marilah kita yang punya pangkat dan jabatan malam ini kita tanggalkan sejenak untuk bemunajat dan memohon agar dalam rangka menyambut Pemilu ini di Bumi Murakata di berikan ketentraman dan keamanan di dalam kita menyambut Pemilu yang akan datang.
Diakhir sambutannya Sabana mengajak kepada seluruh warga masyarakat Hulu Sungai Tengah agar tempat-tempat Ibadah kita jangan di jadikan tempat berpolitik dan menyebarkan hoax, pemilu yang tidak lama lagi ini jangan di bikin jadi permusuhan karna kita ber Bhinneka Tunggal Ika walaupun berbeda beda pilihan tapi tetap satu tujuan, tegasnya.
Acara Istighosah dan Tablig Akbar dalam rangka Isra Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW 27 Rajab 1440 H ini diakhiri Deklarasi untuk mendukung agar Mesjid-Mesjid dan Tempat Ibadah lainnya tidak di gunakan untuk berpolitik dan Penyerahan Santunan kepada 50 Orang Anak Yatim di Kab. HST, Penyerahan Sim Gratis kepada 40 Orang Kaum Mesjid/Marbut di Kab. HST serta Pembagian Door Prize (2 Buah Sepeda Gunung).
(kodimbarabai).
Admin 081357848782 (0)