-->

Masyarakat Diharapkan Ikut Wujudkan Desa Pandanarum Berseri




Lumajang, tribunus.co.id  –  Masyarakat Desa Pandanarum diharapkan ikut berperan aktif dalam menyukseskan program Desa, untuk mewujudkan Desa Pandanarum yang bersih, sehat, rapi dan indah (berseri).

Hal tersebut disampaikan oleh Bintara Pembina Desa (Babinsa) Pandanarum Koramil 0821/10 Sertu Rusmanu, saat kegiatan bersih lingkungan bersama masyarakat, di sepanjang jalan Desa Pandanarum Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis (13/2/2020).

Rusmanu juga mengatakan, bahwa kegiatan tersebut merupakan bukti nyata sekaligus penguatan paradigma kemanunggalan TNI dengan rakyat, yang sudah menjadi bagian dari tugas pokok TNI AD khususnya, untuk membantu kesulitan masyarakat dan pemerintah daerah yang ada di wilayah binaan.

“Kegiatan ini bertujuan untuk menggugah kesadaran masyarakat untuk selalu peduli dengan lingkungan,  termasuk jalan yang kita bersihkan bersama saat ini, kondisi jalan menjadi sempit, dan pohon-pohon yang tidak produktif yang menjalar ke bahu jalan, serta membuat jalan terlihat kotor dan semak semak yang menjalar di kanan kirinya,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dusun Karang Tengah Rusdi menyampaikan, bahwa kegiatan pembersihan lingkungan tersebut dilaksanakan secara swadaya, dan dikerjakan secara manual dengan membawa alat kerja bakti seadanya, dengan membabat tumbuhan liar maupun sampah yang berada di ruas kiri kanan jalan.

"Terima kasih kepada Babinsa  yang telah peduli dan memotivasi masyarakat dalam setiap kegiatan-kegiatan positif yang bertujuan membangun masyarakat. Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini, akan lebih memberikan semangat bagi kami untuk semakin peduli dengan pentingnya kebersihan lingkungan," pungkasnya. (Pendim 0821/Pri)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama