-->

Kapolres Karangasem Doakan Bali Terhindar dari Virus Corona (Codvid 19)




Karangasem, Bali, tribunus.co.id - Doakan Bali Terhindar dari Virus Corona (Codvid 19), Kapolres Karangasem AKBP Ni Nyoman Suartini, S.I.K., M.M., Tr. Sembahyang Bersama di pura Bhur Loka Karangasem, Selasa (17/3)

Kapolres Karangasen didampingi Kabagops Polres Karangasem Kompol I Gede Wali, S.H. dan Kasat Intel AKP I Nengah Sukerna, S.H., M.A.P. melakukan persembahyangan bersama.

Tujuan persembahyangan ini untuk memohon Keselamatan dan perlindungan bagi Personil Polres Karangasem dan alam semesta dari virus Covid -19. Dan nunas (meminta) 3000 Benang Tridatu.

Makna dari Benang Tridatu ialah ketika ada berita akan terjadi bencana atau bahaya yang mengancam maka ramailah anggota masyarakat ngaturang bakti dan nunas benang tridatu, dengan maksud agar terhindar dari bahaya tersebut.

Itulah tradisi yang sejak zaman dahulu kala diwariskan kepada masyarakat Bali. Dengan memakai benang tridatu diyakini akan dapat terbebas dari bencana yang sedang mengancam. Rencananya Benang Tridatu ini akan dibagikan kepada personil Polres Karangasem beserta keluarga.  (Humas)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama