-->

Peserta Sunatan Massal Dapatkan Semangat dari Bapak Babinsa


MALINAU - Kalimantan Utara.,
Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Long Loreh Serda Rusmana memberikan semangat kepada anak-anak  yang akan mengikuti sunatan masal dalang rangka TMMD Ke-109 Wilayah Perbatasan Kodim 0910/Malinau tahun 2020.

" Ayoo anak-anak semangat dan jangan takut, nanti setelah disunat biar cepat besar dan sehat ya" Kata Serda Rusama sambil tersenyum".

Sementara itu Erlangga salah satu anak saat di konfirmasi awak media mengatakan senang sekali dengan adanya sunatan masal ini, karena saya bisa sunnat dengan gratis dan bareng- bareng sama teman.

Orang tua Erlangga Bapak  Lempang  salah satu orang tua yang anaknya ikut dalam khitanan menyampaikan, sangat berterima kasih kepada Kodim 0910/Malinau  yang telah melaksanakan kegiatan ini. “Saya sangat bersyukur, berkat TMMD 109, beban kami makin ringan karena kegiatan sunatan massal ini tidak dipungut biaya,” tutur dia.(Pendim 0910).

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama