-->

Kapolsek Blahbatuh Turun Langsung Antar Jemput Dampingi Lansia Ikuti Vaksinasi

 


Polres Gianyar Polsek Blahbatuh-Upaya maksimal untuk menyukseskan Program Vaksinasi Nasional dalam rangka penanganan pencegahan Pandemi Covid-19 kembali dilakukan Polsek Blahbatuh Jumat/15 Oktober 2021.


Kapolsek Blahbatuh AKP Yoga Widyatmoko,S.I.K langsung memimpin kegiatan pelayanan antar jemput dan pendampingan lansia untuk mendapatkan suntikan vaksin.


Vaksinasi di kecamatan Blahbatuh dilaksanakan di dua tempat yakni Puskesmas Blahbatuh 1 di Keramas dan Puksesmas Blahbatuh 2 di Blahbatuh.Terlihat warga lansia yang datang dari 9 (sembilan) Desa Se-Kecamatan Blahbatuh diantar dengan dikawal anggota Polri, Bhabinsa dan Aparat Desa asal warga lansia.


Lebih lanjut, Kapolsek Blahbatuh  mengatakan bahwa pelayanan terhadap warga lansia yang dilaksanakan oleh jajarannya merupakan wujud pelayanan prima Kepolisian sekaligus upaya Polri untuk menyukseskan Vaksinasi Covid-19.


"Kami selalu berupaya secara maksimal,koordinasi dengan aparat desa sangat baik sehingga upaya yang kami lakukan dalam pelayanan hari ini dapat berjalan dengan baik, ucapnya .


Warga lansia yang mendapatkan suntikan vaksin hari ini merasa sangat terbantu dengan pelayanan antar jemput dan pendampingan yang dilakukan oleh personel Polri.Dengan upaya yang telah dilakukan diharapkan program vaksinasi dengan sasaran warga lansia dapat segera rampung.

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama