-->

Sertijab Kapolres Muba dan Kapolres Banyuasin Berjalan Dengan Lancar dan Khidmat

Sertijab Kapolres Muba AKBP Yudhi Surya Markus Pinem, S.ik, dan Kapolres Banyuasin AKBP Danny H. Ardiantara B. Sianipar, S.ik, di Polda Sumsel.Kamis (15/8/2019)


PALEMBANG,TRIBUNUS.CO.ID - Kapolda Sumsel Irjen Pol. Drs Firli, M.Si. menjadi Inspektur Upacara dalam rangka serah terima jabatan Kapolres Musi Banyuasin dan Kapolres Banyuasin bertempat di Ruang Catur Prasetya Polda Sumsel, Kamis (15/8/2019) kemarin.

Hadir dalam upacara serah terima jabatan (Sertijab) tersebut Ketua PD Bhayangkari Sumsel Ny. Dina Firli, Wakapolda Sumsel Brigjen Pol. Drs. Denni Gapril, S.H., Irwasda Polda Sumsel Drs. Dody Marsidy, M.Hum., CFrA., Pejabat Utama Polda Sumsel, Kasatwil jajaran Polda Sumsel, Bhayangkari Daerah Sumsel dan Perwakilan Personel Polda Sumsel.

Upacara serah terima jabatan Kapolres Musi Banyuasin dan Kapolres Banyuasin Polda Sumsel tersebut dilaksanakan atas dasar Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/2023/VIII/KEP./2019 tanggal 2 Agustus 2019 tentang pemberitahuan penghentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polri.

Dalam upacara serah terima tersebut, Kapolda Sumsel selaku Inspektur Upacara melakukan prosesi penanggalan dan penyematan tanda pangkat, tanda jabatan, penyerahan dan penerimaan Tongkat Komando.

Kapolres Musi Banyuasin dari AKBP Andes Purwanti, S.E., M.M. diserahkan kepada AKBP Yudhi Surya Markus Pinem, S.ik, dan dilanjutkan dengan penanggalan dan penyematan tanda pangkat, tanda jabatan, penyerahan dan penerimaan Tongkat Komando Kapolres Banyuasin dari AKBP Yudhi Surya Markus Pinem. S.ik.

Kepada AKBP Danny H. Ardiantara B. Sianipar, S.ik, kegiatan upacara serah terima di lingkungan Polda Sumsel tersebut berjalan dengan lancar dan khidmat.

Pewarta : rn

3 Komentar

Lebih baru Lebih lama