-->

Terkait Informasi Virus Corona Polri Himbau Masyarakat Tidak Resah dan Tidak Mudah Percaya



JAKARTA, tribunus.co.id  - Maraknya informasi terkait virus Corona yang sudah merambah di beberapa Negara di dunia, Polri menghimbau agar masyarakat tidak resah.

Apa lagi belakangan ini informasi menyebarnya virus tersebut sudah menyerang Indonesia,sementara masker di Indonesia sudah langka karena sudah banyak di eksport ke luar negeri.

Adanya informasi - informasi dari media masa maupun media sosial yang meresahkan tersebut, Karo Penmas Div Humas Polri Brigadir Jenderal Polisi Raden Prabowo Argo Yuwono menghimbau agar masyarakat tidak mudah terpengaruh.

"Kita harus cek dulu,jangan mudah percaya,tanyakan ke Kementrian kesehatan atau Dinas Kesehatan yang ada di wilayah terdekat," ungkap Brigjen Pol Raden Argo di Mabes Polri, Senin ( 2/3/20).

Ditegaskan oleh Brigjen Pol Raden Argo, agar masyarakat tidak sampai menjadi bagian dari turut menyampaikan informasi yang kurang tepat terkait penyebaran virus Corona sudah merambah Indonesia.

" Jangan sampai kita menjadi bagian orang yang menyebarkan informasi yang kurang pas," tegas Brigjen Pol Raden Argo Yuwono.

Sementara itu terkait penanganan penyebaran virus Corona ini menurut Brigjen Pol Raden Argo, Polri hanya membantu pengamanan kebijakan dari Pemerintah.

"Polri dan TNI sudah melakukan pengamanan misalnya seperti kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemerintah di Pulau Seribu dengan harapan para nelayan atau orang lain tidak masuk ke tempat tersebut selama ada kegiatan isolasi berlangsung," tambah Brigjen Pol Raden Argo.

Selain itu kata Karo Penmas Div Humas Polri ini, pihak Kepolisian juga juga telah menyiapkan Dokter dari Bidang Kedokteran dan Kesahatan yang ada untuk membantu masyarakat yang ingin bertanya terkait informasi virus Corona ataupun ingin memeriksakan diri.

"Polri sudah siapkan Dokter dari Bidokes yang ada di Institusi kita termasuk sarananya," pungkas Brigjen Raden Argo Yuwono. ( dw-1).

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama