-->

Ikuti Anjuran Pemerintah, Jemaat Apostolik Gelar Ibadah Lewat Live Streaming




Mojosari - Gereja Jemaat Kristus Indonesia atau disingkat GJKI-Apostolik Sejahtera Mojosari, pimpinan Gembala Sidang Pdt, Yoel Malau,  Selama Apendemi Covid-19 mewabah di Dunia maupun di Negara Indonesia saat ini, tidak melunturkan Iman jemaat Apostolik untuk tetap  setia beribadah kepada Tuhan.


Untuk mendukung Pemerintah dalam mempercepat pemutusan mata rantai penyebaran Virus Corona ini, Pdt Yoel Malau juga selalu menganjurkan umatnya, untuk tetap melakukan Social Distancing ( Jaga  Jarak ), juga memakai Masker dan  selalu mencuci tangan dengan sabun antiseptik serta mengurangi kegiatan yang mengumpulkan Banyak Orang.


Sebagai bentuk dukungan kepada Pemerintah untuk memutus mata rantai Covid-19, Jemaat Apostolik dalam melaksanakan Ibadahnya baik itu Ibadah Umum Minggu maupun Remaja dan Anak Sekolah Minggu, Jemaat ini mengadakan Ibadah Live Streaming atau siaran langsung melalui Facebook.


Hal ini diprakarsai oleh Pdt. Yoel Malau, agar selama masa Covid-19,  Iman Jemaat Apostolik Sejahtera tetap bertumbuh dengan baik,


"Saya selaku Gembala Sidang yang dipercayakan Tuhan untuk memimpin GJKI ini, dalam masa Covid-19, Saya tetap terpanggil untuk menunaikan Tugas dan Tanggung Jawab khususnya dalam membina Kerohanian Jemaat Apostolik Mojosari, "Demikian penjelasan Pdt. Yoel Malau, MA yang menempuh pendidikan Teologia di S.TT Tawangmangu kepada Media ini.

Pdt, Yoel juga menceritakan awal mula dirinya dipanggil Tuhan sebagai Pengabar Injil,  dalam pengakuannya, Beliau tidak memiliki bercita cita menjadi seorang Pendeta,

"Namun karena Tuhan yang memanggil menjadi Pelayan Tuhan, melalui nubuatan dalam sebuah Ibadah, akhirnya Saya menyerahkan diri menjadi Pelayan Tuhan, yang kini menjadi pimpinan GJKI Apostolik Sejahtera Mojosari,"Ungkapnya.

Lebih lanjut Pdt, Yoel mengakui,  "Selama Menggembala memang banyak tantangan dan pergumulan yang Saya hadapi, Namun sampai saat ini Saya senantiasa dikuatkan oleh Tuhan dan Saya yakin karena Tuhan yang memanggil, pasti Tuhan akan menolong Saya, "Tambahnya.

"Dihadapkan dengan Pandemi Covid-19 ini, Saya selalu menghimbau dan mengajarkan kepada seluruh Jemaat Apostolik agar selalu mendekatkan diri dan mengandalkan Tuhan sebagaimana tertulis dalam Yeremia 17:7-8, "Sebutnya.



Dalam kesempatan ini,  atas nama GJKI-Apostolik Sejahtera,  mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa buat Saudara Kami Ummat Muslim, semoga di bulan yang penuh keberkahan ini membawa kebaikan kepada Kita semua Umat Manusia dan semoga Virus Corona ini juga cepat berlalu dari Dunia terutama di Negara Kita Indonesia, "Pungkasnya. ( J. Silaban ).

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama