-->

Wujud Keakraban Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Dengan Masyarakat



KODIM 0709/KEBUMEN - Dalam Menjalin komunikasi antara aparat Komando kewilayahan dengan masyarakat bisa dilakukan di mana saja. Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Serda Jumadi disela sela kegiatan Kerjabakti di wilayah desa Kalipurwo Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen, Minggu (27/07/2020).

Kegiatan tersebut dalam rangka meningkatkan kedekatan dan kemanunggalan antara aparat wilayah (Babinsa) dengan warga masyarakat diwilayah binaannya.

Di sela sela kegiatan Kerjabakti Babinsa Serda Jumadi mengajak warga masyarakat untuk senantiasa menjaga kerukunan, jalin komunikasi yang baik dan saling menghormati serta ikuti aparat pemerintah desa untuk kemajuan desanya.

Babinsa adalah ujung tombaknya satuan di lapangan, maka kegiatan Komsos yang dilaksanakan oleh Babinsa dapat diterima positif oleh masyarakat, dengan aktifnya Babinsa diwilayah binaannya, masyarakat akan lebih termotivasi untuk terus memajukan desanya. Hal ini dilaksanakan demi mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat dan menjaga hubungan yang harmonis antara Babinsa dengan masyarakat. (SSY'95/Pendim)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama