-->

Bupati Muara Enim AY Bersama Pengusaha RB Terjaring OTT Oleh KPK, Diperiksa di Polda Sumsel

PALEMBANG,TRIBUNUS.CO.ID - Beredar kabar Bupati Muara Enim berinisial AY terjaring operasi tangkap tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (2/9) malam. Bupati dikabarkan ditangkap bersama dua orang lainnya, yakni seorang pejabat PUPR kabupaten tersebut dan seorang lagi pengusaha berinisial RB asal Palembang.

Untuk memastikan kebenaran informasi tersebut, awak media mencoba mengkonfirmasi Koordinator Wilayah (Korwil) II KPK, Abdul Haris. Meski demikian, Haris memastikan jika dirinya tidak tahu-menahu soal OTT tersebut. “Nggak tahu mas singkat, Senin (2/9).

Informasi dari sumber lainnya, bupati dikabarkan akan mengikuti acara Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Sumsel di Palembang, Selasa (3/9). Bupati berangkat ke Palembang Senin sore hingga dikabarkan terjaring OTT KPK. Sebelumnya, bupati tersebut baru saja mengikuti pertemuan dengan Kementerian PUPR di Jakarta. Info saat ini, KPK sudah menyegel ruang bupati di Setda Pemkab dan bergerak menuju Bappeda Kabupaten Muara Enim.

Sekda Muara Enim, Ir Hasanudin ketika dikonfirmasi pun tidak mengetahui kabar tersebut. “Belum tahu sama sekali. Banyak yang nanya tapi aku memang belum tahu. Masih simpang siur,” ungkapnya.

Kabar baru-baru ini rombongan KPK bersama Bupati Muara Enim menuju Polda Sumsel pakai 5 mobil bupati kabupaten muara enim Ahmad Yani (AY) dikabarkan kena OTT, KPK karena diduga menerima suap dari salah satu pemenang tender di wilayah Muara Enim berinisial RB warga Palembang.

Dari informasi yang didapatkan tribunus.co.id pemenang tender RB saat ini tengah berada di Polda Sumsel. Pengusaha itu diduga merupakan warga berkediaman di Citra Grand City.

Data yang didapatkan tribunus.co.id juga bahwa pemenang tender itu melibatkan kepala dinas PU Muara Enim. Sementara dikabarkan pula jika kantor sementara Bupati Muara Enim yang berada di kantor Bappeda Muara Enim disegel pihak KPK.

Informasi terakhir, rombongan Bupati Muara Enim berangkat menuju ke Polda Sumsel sekitar pukul 23.15 WIB menggunakan 5 mobil.

Pewarta : rn

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama