-->

Kapolresta Hadiri Rapat Pembagian Sembako Dari Presiden RI




TRIBUNUS.CO.ID - Polresta Jayapura Kota - Bertempat di Halaman parkir Main Hall Kantor Walikota Jayapura, Kapolresta Jayapura Kota AKBP Gustav R. Urbinas, SH., S.IK menghadiri Rapat terkait pembagian sembako dari Presiden RI kepada masyarakat Kota Jayapura yang terdampak virus Corona (Covid-19) yang dipimpin oleh Walikota Jayapura DR. Drs. Benhur Tomi Mano, MM. Jumat (15/5).

Turut dari Wakil Walikota Jayapura Ir. H. Rustan Saru, MM, Sekda Kota Jayapura Dr. Frans Pikey, M.Si, Kabag Ops Kompol Nursalam Saka, S.Pd., MM, Kasat Binmas AKP Pieter Kendek, S.Sos., MM, OPD Pemerintah Kota Jayapura, Para Ka distrik dan Para Lurah Se-Kota Jayapura.

Walikota Jayapura DR. Drs. Benhur Tomi Mano, MM menyampaikan bahwa pemerintah Kota Jayapura mendapatkan 5000 paket sembako dari Bapak Presiden RI dan sembako tersebut saat ini sudah tiba di Gudang Bulog, dimana pendistribusiannya dari Gudang Bulog sampai yang menerima bantuan tersebut akan dilampiri tata cara dan mekanisme pembagiannya untuk dilaporkan.

"Bantuan ini diserahkan kepada masyarakat yang terkena dampak Covid-19 dan hari ini saya akan menyampaikan tata cara dan siapa yang menerima bantuan itu, masyarakat yang akan menerima bantuan itu harus memiliki administrasi yang berisi by name dan by address, " Ujarnya.

Walikota menuturkan, semua bantuan yang telah diberikan kepada masyarakat harus dimasukkan di media cepos terkait nama-nama yang telah menerima sembako tersebut baik dari pemerintah provinsi, pemerintah kota dan instansi terkait yang turut membantu masyarakat yang terkena dampak covid-19 dikota Jayapura.

"Dalam pembagian sembako nantinya, saya tekankan kepada distrik dan kelurahan jangan pernah memotong atau mengurangi sembako tersebut, tetapi berikan penuh kepada masyarakat sesuai data yang ada, " Pungkasnya.

Sementara itu Kapolresta Jayapura Kota AKBP Gustav R. Urbinas, SH., S.IK., M.Pd mengatakan pihaknya akan mencatat cara pendistribusian bantuan sembako dari pemerintah pusat, ada beberapa jenis bantuan yang telah diberikan oleh pemerintah kepada masyarakat, khusus bantuan dari pemerintah pusat bahwa instruksi dari Bapak Presiden untuk Polri agar mengawasi penyaluran sembako oleh pemerintah kepada masyarakat.

"Prosedur yang saya amati selama ini bahwa pembagian tersebut dari Dinas Sosial turun ke Distrik kemudian ke Kelurahan dan dibagikan ke masyarakat, mekanisme inilah yang kami awasi dan saya harapkan Dinas Sosial untuk selalu update kepada kami terkait berapa yang sudah terbagi dan berapa yang belum menerima sembako tersebut agar bisa dilaporkan, "ucap Kapolresta.

Lanjutnya kata AKBP Gustav, selain mengawasi fungsi kami yaitu akan mengamankan pendistribusian bantuan sembako sampai ke masyarkat dan diterima baik oleh masyarakat kota jayapura.

" Khusus untuk pembagian sembako kami Polresta Jayapura Kota siap untuk mengawasi dan membantu dalam pendistribusian sembako tersebut, "pungkasnya (*)

Penulis  : Andi

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama